ECAMPUZ.COM – Setelah agenda pelatihan eCampuz Cloud Sekolah Tinggi Teologi Tawangmangu di bulan Juli lalu, Tim eCampuz kembali melaksanakan kegiatan secara daring untuk sosialisasi penggunaan portal akademik bagi mahasiswa dan dosen. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan lanjutan dalam proses pendampingan implementasi eCampuz Cloud.
Sesi pertama sosialisasi lebih ditujukan kepada mahasiswa. Mereka dijelaskan bagaimana tata laksana mengakses menu-menu dan fitur apa saja yang ada dalam Portal Akademik untuk mahasiswa. Cara melakukan KRS online, mengumpulkan tugas, melihat transkrip nilai, melihat jadwal kuliah maupun jadwal ujian, melihat tagihan, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan aktifitas akademik mahasiswa. Mahasiswa STT Tawangmangu terlihat antusias. Kegiatan sosialisasi bagi mahasiswa hanya berlangsung selama dua jam saja.
Selanjutnya, pada sesi kedua sosialisasi dilakukan bersama bapak/ibu dosen. Mereka diperkenalkan tentang aplikasi Portal Akademik Dosen dan fitur apa saja yang dapat digunakan untuk membantu melakukan pengelolaan data perkuliahan dan bimbingan akademik, serta proses entri nilai. Portal Akademik ini nantinya dapat diakses dari mana saja, sehingga harapannya tidak ada lagi kendala bagi dosen untuk menginputkan nilai mahasiswa di setiap akhir semester. Pencatatan aktifitas perkuliahan juga menjadi lebih tepat waktu.
Tim eCampuz berharap sosialisasi portal akademik ini dapat menjadi titik permulaan STT Tawangmangu menuju digitalisasi pengelolaan data akademik. Proses implementasi eCampuz dapat berjalan lancar dan memberi banyak manfaat dan kemudahan bagi seluruh civitas akademik di STT Tawangmangu.