9 September 2021, Tim eCampuz kembali melaksanakan pelatihan eAkademik untuk Akademi Kesehatan Gigi (AKG) Karya Adi Husada Mataram. Pelatihan kali ini dilaksanakan secara daring melalui video conference, dimulai jam 10.00 hingga 13.00 WITA. Tim eCampuz bersama Tim AKG Mataram merefresh mengenai proses persiapan KRS melalui back-office Aplikasi eAkademik. Acara diawali dengan sesi tanya jawab terkait sistem KRS yang berjalan di AKG Mataram dan keinginan kampus ke depannya. Dilanjutkan dengan paparan terkait persiapan KRS di back-office Aplikasi eAkademik dan cara menambahkan KRS dari Portal eAkademik. Tim AKG Mataram cukup antusias dalam proses setting persiapan KRS, mereka berharap semoga pada semester ini implementasi eCampuz dapat dijalankan kembali dengan maksimal. Sehingga memberikan efektivitas tinggi karena kemudahan yang dihadirkan dalam pengelolaan data-data akademik kampus.
Baca juga: Data Mahasiswa Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang Wajib Dilaporkan ke PDDIKTI