22 Juni 2022, Tim eCampuz melaksanakan agenda evaluasi implementasi eCampuz Cloud di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Madani Yogyakarta. Kegiatan dimulai dengan evaluasi alur penerimaan mahasiswa baru sampai dengan proses di bagian akademik. Dalam kunjungan kali ini, cakupan sistem informasi yang diulas pertama adalah eAdmisi, eRegistrasi, ePembayaran dan eAkademik. Sementara itu, ulasan berikutnya dibahas mengenai sistem informasi eSDM, eRiset, ePustaka dan eAlumni.

Sebelum Menggunakan eCampuz Cloud, Kampus Wajib Tahu 6 Hal Ini!
STIKES Madani berkomitmen untuk memaksimalkan penggunaan seluruh aplikasi yang telah disediakan dalam sistem informasi eCampuz Cloud sebagai penunjang kegiatan administrasi di kampus. Tim eCampuz juga turut senantiasa dalam proses implementasi sistem informasi di STIKES Madani. Kami berharap eCampuz Cloud dapat selalu membantu STIKES Madani dalam berbagai kegiatan akademik yang berjalan. Baca juga: Sebelum Menggunakan eCampuz Cloud, Kampus Wajib Tahu 6 Hal Ini!