ECAMPUZ.COM – Yogyakarta, 28 Maret 2024. PT Solusi Kampus Indonesia (eCampuz) diwakili oleh Gisela Ardiana, selaku Head of Corporate Communication menghadiri undangan Focus Group Discussion (FGD) terarah dari ADITIF & Pijar Foundation. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara untuk penyusunan program magang online yang bertujuan untuk menyatukan dunia pendidikan dengan kebutuhan industri, sebuah inisiatif yang digagas oleh FutureSkills by Pijar Foundation.

Dalam FGD tersebut, fenomena ketimpangan antara kurikulum pendidikan di perguruan tinggi dengan kebutuhan industri diulas. Berdasarkan data rasio pendidikan di Indonesia tahun 2023, terungkap bahwa terdapat perbedaan signifikan antara materi pembelajaran di perguruan tinggi dengan kebutuhan di lapangan kerja. Hal ini menyebabkan variasi waktu yang dibutuhkan oleh lulusan perguruan tinggi untuk diterima kerja. Rata-rata, lulusan perguruan tinggi negeri terkemuka membutuhkan waktu 2,3 bulan untuk mendapatkan pekerjaan, sementara lulusan perguruan tinggi swasta membutuhkan waktu lebih lama, dengan durasi tercepat 3 bulan.

kompetensi-keahlian
Suasana saat FGD berlangsung di Shafiec UNU Jogja.

Menyikapi fenomena tersebut, FutureSkills menginisiasi program magang online khusus bagi mahasiswa sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan yang sesuai dengan tuntutan industri. Kegiatan FGD ini dibuka oleh perwakilan FutureSkills yang memberikan paparan dan arahan mengenai tujuan serta agenda FGD. Diskusi dipandu oleh moderator dari Departemen Politik dan Pemerintahan (DPP) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada (Fisipol UGM), dengan dihadiri oleh berbagai praktisi dan pemerhati digital marketing di Yogyakarta.

Acara FGD berlangsung dengan santai namun penuh makna, diakhiri dengan menyimpulkan beberapa poin permasalahan yang akan menjadi bahan analisis bagi FutureSkills dalam merancang program pemagangan bagi mahasiswa, khususnya di UNU Yogyakarta. Kegiatan sore itu ditutup dengan sesi buka bersama dan diskusi santai antara praktisi dari industri bidang IT di Yogyakarta.

Baca juga: Sharing Session Career Revolution Bersama Tung Desem Waringin