ECAMPUZ.COM – 20 Februari 2024, Tim eCampuz melaksanakan diskusi penggunaan Aplikasi eCampuz AMS Cloud untuk IKIP PGRI Wates (IPW). Kegiatan dilaksanakan secara daring melalui video conference antara jam 09.00 hingga 11.30 WIB. Pelatihan yang bersifat diskusi penggunaan kali ini, dibuka oleh Wakil Rektor 1 Bidang Akademik, dilanjutkan dengan diskusi dan paparan mengenai kondisi data akademik kelolaan pada semester berjalan.
Materi diskusi berfokus pada proses pengajuan Kartu Rencana Studi (KRS), input data perkuliahan luring dan daring, serta pengelolaan nilai melalui portal dosen. Rangkuman pertanyaan dan hasil diskusi pada kegiatan kali ini, selanjutnya akan dipergunakan sebagai bahan penataran bagi para dosen pengampu di IPW.
Baca juga: 5 Jenis Teknologi untuk Presensi Kuliah, Kampus Kamu Pakai yang Mana?
Melalui agenda ini, diharapkan hubungan baik antara PT Solusi Kampus Indonesia (eCampuz) dengna IPW terjalin semakin erat. Dukungan yang diberikan juga konsisten terutama untuk pengelolaan data akademik di kampus.