ECAMPUZ.COM – 24 Juli 2023, Tim eCampuz menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Penggunaan Sistem Informasi Perpustakaan untuk ATRO Nusantara Jakarta secara daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penyegaran kembali terkait penggunaan sistem informasi perpustakaan di kampus tersebut.

pelatihan-epustaka-atro
Dokumentasi saat sesi pelatihan berlangsung

Acara pelatihan ini dibuka oleh Bapak Amransyah, selaku Penanggung Jawab Pustakawan di kampus ATRO Nusantara Jakarta. Dalam sambutannya, Bapak Amransyah menyampaikan beberapa kendala yang selama ini dihadapi dalam pengelolaan perpustakaan ATRO, termasuk proses sirkulasi, inventarisasi koleksi, dan penerbitan kartu bebas pustaka untuk mahasiswa yang telah menyelesaikan masa studi.

Baca juga: 6 Alasan Mengapa Beralih ke Perpustakaan Digital

Pelatihan berlangsung dengan konsep workshop. Peserta dapat berinteraksi dengan aplikasi yang digunakan. Pada sesi ini juga dipaparkan informasi dan pengenalan fitur terbaru di ePustaka lengkap dengan portal yang dapat diakses oleh mahasiswa. Keberadaan ePustaka di ATRO Nusantara Jakarta menjadi sistem utama dalam penyediaan dan akses ke sumber daya perpustakaan digital.

Dalam penutupan sesi diskusi, Bapak Amransyah menyampaikan kegembiraannya atas terselenggaranya agenda pelatihan ini. Beliau berharap agar tim eCampuz tetap dapat mendampingi ATRO Nusantara Jakarta dalam proses implementasi sistem informasi perpustakaan yang lebih baik di masa depan.

Baca juga: Instrumen Penilaian Akreditasi Perpustakaan Perguruan Tinggi

Acara pelatihan ini mendapat apresiasi positif dari para peserta yang merasa lebih siap dan terampil dalam memanfaatkan sistem informasi perpustakaan yang ada. Harapan setelah pelatihan ini, pelayanan perpustakaan di ATRO Nusantara Jakarta semakin baik, memberikan pengalaman yang lebih praktis bagi mahasiswa dan civitas academica. Tim eCampuz berkomitmen untuk dapat terus bekerja sama dan berkontribusi dalam pengembangan perpustakaan yang modern di berbagai institusi pendidikan.