ECAMPUZ.COM – 6 September 2023, Tim eCampuz melaksanakan kegiatan pelatihan penggunaan Aplikasi eSPMI untuk Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bhakti Husada Mulia (STIKES BHM) Madiun secara daring. Dihadiri oleh penanggung jawab dan sekretaris Satuan Penjaminan Mutu Internal STIKES BHM, agenda diawali paparan oleh Tim eCampuz untuk menyampaikan fitur dan fungsi Aplikasi eSPMI dari sisi Administrator Pusat dan Auditee.
Kegiatan pelatihan dilanjutkan dengan praktik penggunaan Aplikasi eSPMI, diselingi dengan berbagai pertanyaan mengenai pengaturan standar mutu dan unggah dokumen. Selain itu, peserta juga mencoba melakukan input, ubah serta hapus langsung pada aplikasi. Hal ini bertujuan agar peserta lebih memahami cara penggunaan serta bisnis proses Aplikasi eSPMI. Dengan selesainya agenda tersebut, Tim eCampuz berkomitmen untuk terus mendampingi secara daring apabila terjadi kendala maupun pertanyaan seputar aplikasi.
Baca juga: Apa Itu SPMI dan Mengapa Penting untuk Perguruan Tinggi?